Program Berbuka Puasa di Nongsa Point Marina & Resort Batam Diserbu Pengunjung, Berhadiah Umrah




Batamramah.com, Batam - Iftar Gemilang, paket berbuka puasa di Nongsa Point Marina & Resort, Nongsa, Batam, mendapatkan respon positif. Di hari pertama dibuka, Jumat (24/3/2023) diikuti ratusan pengunjung. 


"Alhamdulillah, ramai, tercatat hari ini ada sebanyak 230 orang," ungkap Resort Group Direktor Nongsa Resort, Gerald Andrew Hendrick, ditemui usai berbuka puasa di hari kedua bulan Ramadan 1444 Hijriah, tersebut. 


Untuk Sabtu (25/3/2023), ungkap Gerald, sudah ada ratusan pengunjung yang membeli paket berbuka puasa tersebut.


"Sampai sore tadi untuk besok (Sabtu) sudah ada 130-an paket yang terjual dan akan terus bertambah sampai besok," ungkapnya lagi. 


Gerald pun yakin hari-hari berikutnya akan lebih banyak pengunjung yang akan datang. Hal tersebut berkaca dari tahun sebelumnya, yang sesungguhnya masih dalam masa pandemi Covid-19. Apalagi tahun ini, pemerintah telah membebaskan masyarakat tanpa adanya pembatasan. 



"Ini merupakan tahun kedua kita menggelar event ini. Tahun lalu kita mencapai target yang diinginkan. Tahun ini kita lebih yakin lagi," kata Gerald. 


Iftar Gemilang di Nongsa Point Marina & Resort berlangsung dari tanggal 24 Maret sampai dengan 20 April 2023, mendatang. 


Lokasi berbuka puasa berada di sepanjang Boardwalk Nongsa Point Marina. Dari sana pengunjung bisa menikmati suasana tenggelamnya Matahari dan yacht yang terparkir di dermaga, dan tak ada di tempat lainnya di Batam. 


Soal makanan tak diragukan lagi. Terdapat puluhan jenis makanan. Contohnya tersedia kambing guling, hingga berbagai macam sate. Bahkan Gerald menggaransi tamu takan kecewa. Karena kolaborasi chef terbaiknya dari Nongsa Point Marina & Resort dan Turi Beach akan menyajikan 40 macam makanan tiap harinya. Pengunjung bebas memilih semua hidangan yang disajikan.


Nah, yang paling membuat spesial kata Gerald, di penghujung program Iftar Gemilang akan dilakukan pengundian kupon yang telah didapatkan pengunjung dengan hadiah utama berupa ibadah Umrah gratis. Kupon didapatkan setiap pembelian paket berbuka puasa.


Selain itu dalam acara berbuka puasa ini pengunjung juga turut beribadah. Setiap pembelian paket berbuka puasa seharga Rp 178 net/orang, maka Rp 10 ribunya langsung disisihkan untuk santunan anak yatim.


Sedangkan untuk anak-anak umur 5-11 tahun harganya didiskon jadi setengah harga dan di bawah 5 tahun gratis. Serta  apabila beli 10 paket gratis 1.


Selain itu ada juga paket Private and Premium Venue, yang ditawarkan dengan harga Rp 350 ribu/pax dengan minimal 20 pax/group.


Untuk reservasi sendiri dapat menghubungi di nomor handphone +62 811-7761-323 (NPM) atau +62 821 7149-1800 (Turi). Bisa juga melalui reservation@nongsapoitmarina.com atau reservation@turibeach.com.

Lebih baru Lebih lama