Bongkar Rahasia New Vario 125, Mesin Pintar eSP Bikin Kompetitor Ketinggalan Zaman!

 


BATAM – Honda kembali mempertegas dominasinya di pasar skutik melalui teknologi Enhanced Smart Power (eSP) pada seri New Vario 125. Technical Trainer Honda Capella Dinamik Nusantara Kepri, Suharno, membedah secara tuntas keunggulan mesin yang mengombinasikan efisiensi tinggi dengan performa gahar saat peluncuran skutik ini, Sabtu (17/1/2026), di Panbil Mall, Batam.

Teknologi eSP, Minim Gesekan, Maksimal Tenaga

Menurutnya, mesin New Vario 125 mengusung konsep minim gesekan untuk menghasilkan efisiensi bahan bakar yang luar biasa. Penggunaan komponen Roller Rocker Arm dengan needle bearing menjadi kunci utama.

“Teknologi ini menggantikan sistem pelatuk konvensional sehingga pergerakan mesin menjadi lebih ringan dan suara mesin jauh lebih halus,” ungkapnya.

ACG Starter, Sensasi Menghidupkan Mesin Tanpa Suara

Selain itu, di lini start, Honda juga membuang jauh-jauh suara kasar saat menyalakan mesin melalui sistem ACG Starter. Berbeda dengan motor jadul yang menggunakan dinamo starter dan gigi pinion yang berisik, ACG Starter memanfaatkan magnet stator sebagai penggerak utama sekaligus generator pengisi baterai.

“Pengendara hanya akan mendengar suara halus saat mesin mulai menderu,” lanjut Suharno dengan penuh senyum.

Inovasi Spiny Sleeve dan Offset Cylinder

Dapur pacu Vario 125 juga menyimpan rahasia pada desain Spiny Sleeve atau dinding silinder bertekstur bintik.

Tekstur ini memerangkap cairan pendingin lebih lama sehingga suhu mesin tetap stabil meski bekerja keras.

Selain itu, fitur Offset Cylinder mengubah posisi poros engkol menjadi tidak sejajar dengan piston.

“Inovasi ini meminimalkan gaya tekan ke samping pada dinding silinder, sehingga piston bergerak lebih lancar dan responsif, tidak berat,” sebutnya dengan penuh semangat.

Sistem Injeksi dan Panel Digital Pintar

Teknologi Fuel Injector Honda, lanjut Suharno, menghasilkan pengabutan bahan bakar yang sangat tipis dan homogen, sehingga pembakaran di dalam mesin berlangsung sempurna.

Di lini keakuratan, untuk menunjang kenyamanan, panel meter full digital kini menyajikan informasi lengkap, bukan sekadar indikator bahan bakar dan eco, tetapi juga indikator tegangan baterai.

“Sehingga pengendara tak lagi harus mendorong motornya saat baterai soak atau rusak. Begitu fungsi baterai mulai berkurang atau bermasalah, lampu indikator akan menyala warna kuning. Pada kondisi ini, pengendara wajib memeriksakan motornya ke bengkel resmi,” paparnya.

Jika lampu indikator baterai berwarna merah, lanjut Suharno, kondisi baterai dipastikan sudah rusak sehingga pengendara harus segera melakukan pengecekan sebelum motor sulit dinyalakan. (bos)

Lebih baru Lebih lama